Personal Blog: Menuliskan Semua Kisah dan Ulasan tentang Gaya Hidup di Era Digital

About Me

Tips Aman Mengendarai Sepedah Matic Bagi Pemula.

with Leave a Comment
Tips Aman Mengendarai Sepedah Matic Bagi Pemula.

Saya adalah salah satu warga negara Indonesia yang belajar naik sepedah dari kapan tahun tapi masih saja nggak bisa-bisa ngendarain sepedah, bahkan sepedah matic yang kata orang tinggal tarik gasnya pun, tetap nggak bisa. Oh My Gost! Hal yang biasa banget, sih, toh banyak orang yang memiliki nasib seperti saya, dan juga masih banyak kendaraan umum yang bisa saya tumpangi, tapi... adakalanya saya benar-benar menyesali ketidak-mampuan saya ini. Ketika hal mendesak datang tiba-tiba dan ketika itu juga suami dan anggota keluarga lain sedang tidak bisa membantu bahkan kendaraan umum yang biasa lalu-lalang-pun hilang entah ke mana, saya hanya bisa mengeluh, ck, banget!

Puncaknya.. di tempat kerja sedang ada agenda serah terima kunci dan saya sama sekali belum menyiapkan data-data yang dibutuhkan, sedangkan ada suatu hal yang menyebabkan suami nggak bisa antar waktu itu. Dan fyi, kebetulan tempat kerja saya jarang dilewati kendaraan umum. Bagaimana bingungnya saya? Warbiasya pokoknya. Kebetulan, di garasi rumah ada beberapa sepedah matic nganggur sementara pekerjaan sudah menanti, yang saya butuhkan hanya mengumpulkan segenap keberanian untuk segera memacu salah satu sepedah tersebut. Dan.. dengan bondo nekat, the adventure begins.


Tanpa persiapan apa-apa saya mulai mengendarai sepedah tersebut, gugup campur senang, gugup karena takut ada hal yang nggak diinginkan terjadi, dan senang, akhirnya untuk pertama kalinya saya bisa mengendarai sepedah. Yeay! Sebagai pemula, tentunya masih banyak sekali ketentuan-ketentuan yang belum saya penuhi ketika mengendarai sepedah, dan karena ini saya mendapat "semprot" dari bapak-bapak di belakang saya. Saya jadi berfikir, supaya perjalanan nyaman dam aman, ada baiknya sebagai pemula menyiapkan hal-hal berikut sebelum nekat mengendarai sepedah matic:

- Helm dan Masker

Namanya pemula yang belum jago-jago banget, bukan nggak mungkin ketika di jalan nyenggol becak atau nyium aspal, amit-amit, sih, tapi ya, namanya jaga-jaga, meskipun dalam keadaan yang darurat, helm harus tetap dipakai dan masker juga jangan sampai lupa, dia bisa melindungi kita dari bahaya racun asap dari kendaraan lain atau debu-debu jahat ketika di jalan. Dan saya lupa nggak pakai kedua item tersebut karena buru-buru. Please. Jangan ditiru.

- Outfit yang Nyaman dan Aman

Jaket dan Celana Panjang sebagai pelindung kalau sewaktu-waktu jatuh di jalan, jadi kedua Outfit tersebut bisa melindungi kulit kamu dari beset-beset yang nggak diinginkan. Tapi naudzubillah juga, sih.

- Sein dan Spion Kanan-Kiri

Seperti banyaknya meme tentang ibu-ibu pengendara sepedah yang sering lupa menyalakan lampu sein ketika berbelok, meski sudah memerhatikan kaca spion, saya sama sekali nggak ingat buat menyalakan lampu sein waktu membelokkan sepedah, hasilnya saya kena semprot sama bapak-bapak di belakang saya, pun suami yang saya ceritain betapa deg-degannya saya. Jadi, kerjasama antara kaca spion dan lampu sein itu sangat dibutuhkan bagi keselamatan, apalagi bagi pengendara pemula seperti saya ini.

Tips Aman Mengendarai Sepedah Matic Bagi Pemula.


- Percaya Diri

Harus percaya diri, iya, percaya diri buat terus tarik gasnya, keputusan sudah diambil, mau nggak mau harus terus menjalankan sepedahnya, daripada kamu maju-mundur tarik gas dan tiba-tiba mandek di tengah jalan, wah.. siap-siap buat disemprot sama pengguna jalan lain.

- Mengendalikan Diri

Sebagai pemula, pasti rasa deg-degan nggak bisa buat dihindari, apalagi medannya sudah mencakup banyak orang. Usahakan kamu masih mengendarai sepedah di jalur aman; sebisa mungkin menghindar dari jalanan yang padat, tarik gasnya lebih kalem ketika banyak kendaraan bertumpuk di depan. Dan kalau kamu sudah merasa sangat-sangat deg-degan.. tarik nafas dalam-dalam dan hembuskan secara perlahan, serius, itu yang saya lakukan waktu nekat mengendarai sepedah untuk pertama kalinya.

- Do'a Banyak-Banyak

Terakhir yang saya lakukan adalah berdo'a dalam hati di sepanjang jalan. Semoga saya selamat sampai tujuan. Dan alhamdulillah. Saya sampai kantor tanpa kurang satu apapun dari pertama menarik gas sepedah saya.

Perjalanan dengan jarak tempuh kurang lebih 11 Km yang biasa saya lewati dengan santai-santai saja karena tinggal bonceng saat itu menjadi  sangat-sangat menegangkan karena harus mengendarai sepedah sendiri.

Bagaimana perasaan waktu itu sungguh nggak bisa digambarkan. Yah.. belajar naik sepedah dari kelas 4 Madrasah dan sampai umur segini baru bisa bawa sepedah sendiri, adik saya saja yang belajar bareng sudah bisa ke mana-mana naik sepedah sendiri. Pffftt.

Pokoknya buat kamu-kamu para pemula, jangan lupa persiapkan hal-hal di atas sebelum nekat mengendarai sepedah matic sendiri. Karena.. keselamatan adalah yang utama. 


Sincerely,

Tips Mengendarai Sepedah Matic Bagi Pemula.














. . .

Tidak ada komentar:

Spamming? Nope!

Send Me Your Questions Here!

edigitalife.id@gmail.com

. . . . . .