Personal Blog: Menuliskan Semua Kisah dan Ulasan tentang Gaya Hidup di Era Digital

About Me

Puasa Hari Pertama di Tengah Kemacetan Jalan Nasional Antar Kota

with Leave a Comment
1 Ramadan 1443 H tahun 2022


Menyambut puasa hari pertama tahun 2022 kali ini sedikit berbeda dengan tahun sebelumnya, selain perbedaan jatuhnya tanggal 1 Ramadan 1443 H dari 2 ormas besar Indonesia.


Di mana yang satu sudah ketuk palu bahwa awal Ramadan jatuh pada tanggal 2 April 2022, satunya lagi baru menyelesaikan pencarian hilal dan menentukan puasa hari pertama jatuh di tanggal 3 April 2022.


Tapi bukan itu sebenarnya yang ada dalam pikiran saya, toh semua tergantung keyakinan masing-masing, bukan?


Yang lebih menguasai pikiran saya adalah kemacetan parah yang saat ini sedang terjadi di sepanjang jalan Kabupaten Lamongan. Yup, tepat hari Rabo, tanggal 29 Maret 2022 kemarin, jembatan yang terletak di sebelah barat RSML dan menjadi penghubung antar kota di Lamongan, ambles.


Jelas itu menyebabkan kemacetan total mulai dari daerah Lamongan pantura, bahkan setiap pulang kerja, kendaraan di tengah kota Lamongan pun penuh akibat pengalihan arus lalu lintas. Dan itu membuat waktu perjalanan jadi molor sampai 2-3 jam.


Lalu apakabar para pekerja atau buruh pabrik yang selama puasa ini harus menempuh perjalanan lebih jauh dari biasanya? Sudah capek-capek pulang kerja, capek pula nungguin kendaraan yang jalannya padat merayap. Apalagi biasanya puasa hari pertama tuh super rame, ya ngabuburit lah, ya cari takjil lah, dan kegiatan sore khas Ramadan lainnya.


Tapi di samping itu semua, semoga puasa kita semakin berkah, diberi kesabaran untuk kita semua menghadapi kendala-kendala yang jauh dari kendali kita.


Pengerjaan jembatannya juga semoga segera bisa terselesaikan dengan baik. Dan seluruh warga Lamongan bisa melakukan kegiatan secara normal kembali. Aamiiin..


Semangat puasanya yaaa <3


Sincerely,

Lifestyle Blog Digital Life




. . .

Tidak ada komentar:

Spamming? Nope!

Send Me Your Questions Here!

edigitalife.id@gmail.com

. . . . . .